Berita

Festival Rampak Pencak Silat, Jazuli Minta Pemkot Cilegon Rawat Peguron

241
Festival Rampak Pencak Silat
Perwakilan Peguron saat menyerahkan Golok Cilegon kepada Anggota DPR RI Jazuli Juwaini usai pembukaan Festival Rampak Jawara Kota Cilegon.

JURNALBANTEN.CO.ID, CILEGON – Gabungan peguron Kota Cilegon adakan acara Festival Rampak Pencak Silat yang digelar di Halaman Kantor Pasar Blok F Cilegon, Minggu (6/8/2023).

Festival Rampak Pencak Silat itu terselenggara atas dukungan dari Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) beserta DPR RI.

Kegiatan seni budaya khas Banten itu dibuka secara langsung oleh Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Jazuli Juwaini.

Dalam sambutannya, Jazuli Juwaini yang merupakan Anggota DPR RI dari Daerah Pemilihan Banten II tersebut, menyambut baik dengan gelaran Festival Rampak Pencak Silat di Kota Cilegon sebagai bentuk pelestarian seni budaya.

“Pencak Silat ini sebagai salah satu warisan budaya dari Banten. Pencak Silat ini telah tercatat di Unesco sebagai warisan budaya Indonesia. Sebagai seni budaya pencak silat ini diharapkan menjadi pemersatu,” katanya.

Untuk itu, Jazuli yang sedari kecil mengaku mencintai seni budaya pencak silat, meminta kepada Pemkot Cilegon untuk merawat peguron pencak silat agar dapat terus menjaga dan melestarikan seni budaya pencak silat.

“Saya berharap kepada Pak Wakil Walikota yang sekarang hadir di tengah-tengah kita, ke depan betul-betul harus memperhatikan dan merawat peguron ini. Buat kebijakan yang mendukung peguron, misalnya setiap minggu tampil di Alun-alun, tampilin, supaya ini menjadi budaya yang melekat ke masyarakat. Tapi jangan lupa, pulangnya yah peguron diongkosin,” ujarnya.

Di tempat yang sama, Wakil Walikota Cilegon, Sanuji Pentamarta menyampaikan, pihaknya sangat mendukung peguron untuk dapat terus menjaga serta melestarikan warisan budaya.

“Saya sangat berterima kasih kepada peguron yang telah mendukung pembangunan di Kota Cilegon. Insya Allah kami akan selalu memerhatikan dan merawat peguron agar dapat terus menjaga dan melestarikan seni budaya pencak silat. Ke depan kami harap bisa mengadakan rampak pencak silat 5.000 pendekar,” ujarnya.

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Cilegon, Nurrotul Uyun mengatakan, pemerintah bersama dengan seluruh unsur terkait lainnya harus bersama-sama menjaga dan merawat peguron agar terus dapat melestarikan warisan budaya pencak silat.

“Pencak silat ini adalah seni budaya yang harus dijaga dan dirawat, esok hingga nanti. In merupakan kewajiban kita semua untuk menjaga, agar banyak masyarakat dan generasi muda yang mencintai budaya. Saya juga berharap kegiatan seperti ini dapat terus di hadirkan di tengah masyarakat sebagai wujud pelestarian dan hiburan bagi masyarakat,” tururnya.

Uyun juga mengatakan, pentingnya merawat dan melakukan pembinaan secara baik terhadap peguron agar dapat terus mejaga dan melestarikan warisan budaya pencak silat di Kota Cilegon.

“Yang penting adalah pembinaan kepada peguron secara berkala oleh pemerintah. Ini menjadi PR (Pekerjaan Rumah) kita bersama, agar perhatian kepada peguron perlu ditingkatkan, supaya generasi muda mencintai dan mengetahui seni budayanya,” pungkasnya. (*)

Redaksi

Berita

JURNALBANTEN.CO.ID, CILEGON – Ketua DPRD Kota Cilegon Rizki Khairul Ichwan membuka kegiatan Festival Gema Takbir yang diselenggarakan oleh GP Ansor di Masjid Agung Kota Cilegon, Minggu, 30 Maret 2025, malam.

Festival Gema Takbir yang memperebutkan piala bergilir Ketua DPRD Kota Cilegon tersebut diikuti oleh 8 peserta yang merupakan perwakilan dari setiap kecamatan yang ada di Kota Cilegon.

Ketua DPRD Kota Cilegon Rizki Khairul Ichwan berharap kegiatan keagamaan seperti Festival Gema Takbir tersebut bukan hanya sekedar seremonial.

Berita

JURNALBANTEN.CO.ID, CILEGON – Ketua DPRD Cilegon Rizki Khairul Ichwan dampingi Menteri Perhubungan atau Menhub RI Dudy Purwaghandi dan Gubernur Banten Andra Soni, untuk memonitoring arus mudik lebaran di Pelabuhan Ciwandan, Sabtu, 29 Maret 2025 dini hari.

Dalam monitoring arus mudik di Pelabuhan Ciwandan tersebut, Ketua DPRD Cilegon Rizki Khairul Ichwan yang mendampingi Menhub Dudy Purwaghandi dan Gubernur Banten Andra Soni untuk meninjau serta menyapa pemudik yang menggunakan sepeda motor yang akan menyeberang ke pulau Sumatera.

Berita

JURNALBANTEN.CO.ID, CILEGON – Partai Golkar Cilegon gelar acara silaturahmi dan buka puasa bersama yang dirangkai dengan kegiatan santunan kepada puluhan anak yatim yang berada di lingkungan sekitar Kantor DPD Golkar, Senin, 24 Maret 2025.

Pada silaturahmi dan buka puasa bersama kader di bulan suci Ramadhan tersebut, Golkar sebagai partai pemenang pemilu di Kota Cilegon itu juga turut mengundang Wali Kota Robinsar yang juga merupakan kader partai berlambang pohon beringin.

Berita

JURNALBANTEN.CO.ID, CILEGON – Wali Kota Cilegon, Robinsar berpesan kepada Pengurus Ikatan Pencak Silat Indonesia atau IPSI Kota Cilegon dan seluruh Peguron untuk menyatukan visi dan misi dalam rangka memajukan prestasi dan seni budaya pencak silat di Kota Cilegon menuju Cilegon Juare.

Wali Kota Cilegon Robinsar menyampaikan pesan untuk menyatukan visi misi menuju Cilegon Juare tersebut dalam pertemuan bersama Pengurus IPSI Kota Cilegon dan Peguron Pencak Silat yang diadakan di Rumah Dinas Wali Kota, Kamis 13 Maret 2025 malam.

Berita

JURNALBANTEN.CO.ID, CILEGON – Wali Kota Cilegon, Robinsar, meminta kepada pihak ketiga yang belum dibayar pekerjaannya pada 2024 lalu, untuk waspada terhadap oknum dan praktik pemerasan.

Robinsar meminta kepada pihak ketiga yang belum dibayar agar selalu waspada terhadap oknum dan praktik pemerasan dengan iming-iming akan segera mencairkan tagihannya.

Exit mobile version