BeritaSosbud

Gelar Rakernas 1, LAPBAS Bangun Sinergi dan Koordinasi Untuk Kemajuan Organisasi

168

JURNALBANTEN.CO.ID, SERANG – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Laskar Pendekar Banten Sejati Indonesia (LAPBAS) menggelar Rapat Kerja Nasional yang dilaksanakan di salah satu hotel di Anyer, Kabupaten Serang, Sabtu (1/6/2024).

Rakernas yang dihadiri oleh seluruh pengurus mulai DPP, DPW, DPD hingga DPC tersebut, mengusung semangat penguatan dan sinergitas untuk kemajuan organisasi.

Dimana melalui Rakernas tersebut, seluruh anggota dan pengurus LAPBAS diharapkan dapat bersama-sama berperan dalam memajukan organisasi.

Ketua Umum DPP LAPBAS Indonesia H. Tubagus Endang S. mengatakan, sinergitas organisasi adalah elemen krusial dalam mencapai kemajuan dan keberhasilan jangka panjang.

Salah satunya lanjut Tubagus Endang, yakni dengan membangun komunikasi yang efektif, kepemimpinan yang inspiratif, struktur yang mendukung, budaya kolaboratif, dan pengembangan kekuatan antar kepengurusan organisasi yang berkelanjutan.

“Saya ingin mendorong sinergitas dalam organisasi, bukan hanya tentang bekerja bersama, tetapi juga tentang menciptakan nilai tambah yang signifikan bagi koordinasi kepengurusan LAPBAS dari pusat hingga paling bawah,” kata pria yang akrab disapa Abah Haji Endang.

Rakernas LAPBAS tersebut, ucap Tubagus Endang, bertujuan untuk membangun sinergitas organisasi agar menjadi kunci penting dalam mencapai tujuan bersama dan meningkatkan kinerja organisasi.

“Sinergitas mencakup kerja sama yang erat antara pengurus. Jangan sampai ada komunikasi yang terputus,” ucapnya.

Jajaran Pengurus LAPBAS Indonesia usai Gelar Rakernas 1 di Anyer, Kabupaten Serang.

Sementara itu Sekertaris DPP LAPBAS Indonesia, Abudullah atau yang akrab disapa Menyan mengatakan, Rakernas kali ini sebagai bentuk mempererat koordinasi dan silaturahmi antar pengurus dan anggota, sehingga terbangun sinergitas yang lebih baik dalam organisasi.

“Sesuai tema Rapat Kerja kali ini, sinergitas bertujuan juga untuk menguatkan organisasi, serta memperkuat kerjasama dan kolaborasi dengan berbagai pihak, seperti masyarakat dan pemerintah,” kata Abdullah.

Ia berharap, Rakernas tersebut dapat menghasilkan dan merumuskan program kerja ke depan untuk kemajuan LAPBAS, serta sinergitas organisasi lebih optimal dalam kemajuan organisasi.

“Dari Rapat Kerja ini, kita sadar terdapat tantangan dalam membangun organisasi, maka perlu adanya upaya untuk membangun koordinasi yang baik akan membawa manfaat besar bagi kesuksesan jangka panjang untuk kemajuan LAPBAS Indonesia,” pungkas Abdullah. (*)

Redaksi

Berita

JURNALBANTEN.CO.ID, CILEGON – Ketua DPRD Kota Cilegon Rizki Khairul Ichwan membuka kegiatan Festival Gema Takbir yang diselenggarakan oleh GP Ansor di Masjid Agung Kota Cilegon, Minggu, 30 Maret 2025, malam.

Festival Gema Takbir yang memperebutkan piala bergilir Ketua DPRD Kota Cilegon tersebut diikuti oleh 8 peserta yang merupakan perwakilan dari setiap kecamatan yang ada di Kota Cilegon.

Ketua DPRD Kota Cilegon Rizki Khairul Ichwan berharap kegiatan keagamaan seperti Festival Gema Takbir tersebut bukan hanya sekedar seremonial.

Berita

JURNALBANTEN.CO.ID, CILEGON – Ketua DPRD Cilegon Rizki Khairul Ichwan dampingi Menteri Perhubungan atau Menhub RI Dudy Purwaghandi dan Gubernur Banten Andra Soni, untuk memonitoring arus mudik lebaran di Pelabuhan Ciwandan, Sabtu, 29 Maret 2025 dini hari.

Dalam monitoring arus mudik di Pelabuhan Ciwandan tersebut, Ketua DPRD Cilegon Rizki Khairul Ichwan yang mendampingi Menhub Dudy Purwaghandi dan Gubernur Banten Andra Soni untuk meninjau serta menyapa pemudik yang menggunakan sepeda motor yang akan menyeberang ke pulau Sumatera.

Berita

JURNALBANTEN.CO.ID, CILEGON – Partai Golkar Cilegon gelar acara silaturahmi dan buka puasa bersama yang dirangkai dengan kegiatan santunan kepada puluhan anak yatim yang berada di lingkungan sekitar Kantor DPD Golkar, Senin, 24 Maret 2025.

Pada silaturahmi dan buka puasa bersama kader di bulan suci Ramadhan tersebut, Golkar sebagai partai pemenang pemilu di Kota Cilegon itu juga turut mengundang Wali Kota Robinsar yang juga merupakan kader partai berlambang pohon beringin.

Berita

JURNALBANTEN.CO.ID, CILEGON – Wali Kota Cilegon, Robinsar berpesan kepada Pengurus Ikatan Pencak Silat Indonesia atau IPSI Kota Cilegon dan seluruh Peguron untuk menyatukan visi dan misi dalam rangka memajukan prestasi dan seni budaya pencak silat di Kota Cilegon menuju Cilegon Juare.

Wali Kota Cilegon Robinsar menyampaikan pesan untuk menyatukan visi misi menuju Cilegon Juare tersebut dalam pertemuan bersama Pengurus IPSI Kota Cilegon dan Peguron Pencak Silat yang diadakan di Rumah Dinas Wali Kota, Kamis 13 Maret 2025 malam.

Berita

JURNALBANTEN.CO.ID, CILEGON – Wali Kota Cilegon, Robinsar, meminta kepada pihak ketiga yang belum dibayar pekerjaannya pada 2024 lalu, untuk waspada terhadap oknum dan praktik pemerasan.

Robinsar meminta kepada pihak ketiga yang belum dibayar agar selalu waspada terhadap oknum dan praktik pemerasan dengan iming-iming akan segera mencairkan tagihannya.

Exit mobile version