JURNALBANTEN.CO.ID, CILEGON – Pengurus Ikatan Pencak Silat Seluruh Indonesia (IPSI) Kota Cilegon siap menggelar Musyawarah Kota (Muskot) yang rencananya akan dilaksanakan pekan depan pada 22 Februari 2025.
Hal itu disampaikan Ketua IPSI Kota Cilegon Muharman Koto dalam rapat pra Muskot bersama jajaran pengurus yang diadakan di Oemah Gamping, Kecamatan Cilegon, Minggu (16/2/2025) malam.
Muharman mengatakan, pada Muskot IPSI yang akan dilaksanakan pekan depan tersebut, akan diagendakan pemilihan ketua untuk memimpin induk organisasi pencak silat di Kota Cilegon.
“Alhamdulillah tadi sudah kita sepakati bersama jajaran pengurus dan juga para Ketua Ancab (Anak Cabang), bahwa Muskot IPSI Kota Cilegon akan dilaksanakan pada 22 Februari 2025,” katanya.
Selain penetapan waktu pelaksanaan, rapat pra Muskot itu juga menetapkan Rufaji Jahuri sebagai ketua pelaksana untuk menggelar Muskot IPSI Kota Cilegon 2025.
“Kita juga sudah menyepakati dan menetapkan bersama tadi, Pak Rufaji akan menjadi ketua pelaksana untuk menggelar Muskot IPSI Kota Cilegon 2025,” ujar Muharman.
Selain untuk kembali memilih ketua yang akan memimpin IPSI di kota baja melalui Muskot, Muharman juga berharap ke depan induk organisasi pencak silat di Kota Cilegon itu akan dapat terus meningkatkan prestasi dan bersama-sama mengawal pembangunan di Kota Cilegon.
“Nanti kita akan mengadakan pemilihan untuk Ketua IPSI Kota Cilegon periode 2025-2029. IPSI juga harus bisa terus memberikan prestasi dan bersama-sama bersinergi dengan pemerintah untuk mengawal pembangunan yang lebih baik ke depan,” tutur Muharman.
Di tempat yang sama, Ketua Pelaksana Muskot IPSI Kota Cilegon 2025, Rufaji Jahuri menyampaikan, dirinya bersama jajaran pengurus akan segera mengurus segala kebutuhan untuk menggelar Muskot tersebut.
“Insya Allah walau pun dengan waktu terbatas, Muskot IPSI Cilegon akan kita laksanakan sesuai dengan ketentuan dan peraturan yang berlaku di dalam mekanisme organisasi,” katanya.
Rufaji mengatakan, usai ditunjuk sebagai ketua pelaksana, dirinya juga telah menyusun panitia pelaksana dan segala kebutuhan yang diperlukan dalam pelaksanaan Muskot IPSI Kota Cilegon 2025.
“Mulai malam ini semuanya sudah kita susun dan siapkan untuk suksesnya penyelenggaraan Muskot IPSI Kota Cilegon 2025 pada 22 Februari,” pungkasnya. (*)
Takin/Redaksi