JURNALBANTEN.CO.ID, CILEGON – Walikota dan Wakil Walikota Cilegon terpilih, Robinsar dan Fajar Hadi Prabowo akan dilantik pada 6 Februari 2025 di Jakarta.
Hal itu disampaikan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Cilegon, Maman Mauludin saat memimpin apel pagi yang dilaksanakan di Halaman Kantor Walikota Cilegon, Kamis (23/1/2025).
Dalam apel tersebut, Maman mengajak seluruh Pegawai Pemkot Cilegon menyambut Robinsar-Fajar sebagai pemimpin baru yang secara resmi telah terpilih pada Pilkada Serentak 2024.
“Tentunya kita tau Walikota yang terpilih sekarang dari kalangan profesional, dengan informasi tanggal pelantikan yang sudah keluar, saya minta untuk tiap OPD untuk setidaknya membersihkan ruangan Kantor untuk menyambut Walikota yang baru,” katanya.
Untuk diketahui, pelantikan serentak kepala daerah terpilih hasil Pilkada 2024 yang dijadwalkan pada 6 Februari 2025 tersebut merupakan hasil kesepakatan antara Pemerintah, DPR dan Penyelenggara Pemilu melalui rapat dengar pendapat di Gedung DPR pada Rabu (22/1/2025).
Kepala daerah terpilih akan dilantik langsung oleh Presiden RI Prabowo Subianto di Istana Kepresidenan, Jakarta.
Pelantikan itu merupakan bagian dari pelantikan pertama yang mencakup kepala daerah yang hasil pemilihannya tidak bersengketa atau tidak digugat ke Mahkamah Konstitusi (MK).
Pelantikan kepala daerah hasil Pilkada Serentak 2024, rencananya akan dilakukan secara bertahap sebanyak 3 gelombang.
Gelombang pertama adalah untuk kepala daerah yang pemilihannya tidak bersengketa, gelombang kedua untuk kepala daerah dengan hasil pemilihan yang gugatannya ditolak atau dibatalkan, dan gelombang ketiga untuk kepala daerah dengan hasil pemilihan yang gugatannya diterima yang kemudian memerlukan pemungutan suara ulang atau Pilkada ulang. (*)
Redaksi/Takin