JURNALBANTEN.CO.ID, CILEGON – Wakil Walikota Cilegon, Sanuji Pentamarta ajak seluruh pihak terkait untuk mengevaluasi kondisi sarana dan prasarana dibeberapa sekolah yang menjadi tanggung jawab Pemkot Cilegon.
Sanuji menyampaikan, dengan terpublisnya sekolah dasar (SD) yang hampir roboh yakni di SD Negeri Bojong Baru di Kelurahan Randakari, Kecamatan Ciwandan, harus menjadi bahan evaluasi bagi semua pihak.
“Momentum SDN Bojong Baru, mari kita manfaatkan untuk mengevaluasi kondisi sarana, prasarana dan fasilitias di semua sekolah dasar dan mengevaluasi kebijakan kita selama ini. Kita jangan takut dengan masalah, termasuk persoalan-persoalan di dunia pendidikan kita, tetapi mari kita hadapi masalah-masalah itu dengan transparan,” kata Sanuji kepada wartawan, Minggu (16/7/2023).
Sanuji menuturkan, kondisi yang terjadi pada sekolah tersebut harus diselesaikan bersama oleh semua pihak untuk mencari solusi.
“Masalah-masalah dalam bidang pendidikan adalah masalah bersama dan tidak perlu saling menyalahkan. Mari kita dengan terbuka, lapang dada dan semangat mencari solusi,” ujarnya.
Selain itu, Sanuji juga mengatakan, permasalahan pada sarana dan prasarana sekolah tidak hanya terjadi di SDN Bojong Baru saja.
“Seperti banyak sekolah yang kekurangan ruang kelas dan itu hampir di semua SD. Masalah lain adalah adanya sekolah dasar yang luas lahannya, jauh dari standar alias sangat sempit,” katanya.
“Persoalan lain adalah meja dan kursi belajar siswa siswi sudah banyak yang tidak layak. Masalah lain juga terkait kesehatan lingkungan dimana jumlah WC (Toilet) untuk siswa sangat kurang,” ujarnya.
Untuk itu, Sanuji mengajak semua pihak agar mengevaluasi dan memberikan solusi dalam rangka perbaikan kualitas pendidika di Kota Cilegon.
“Lebih baik transparan lah. Jangan ditutupi. Apalagi yang melaporkan dimarahin, jangan lah. Terbuka dan cari solusi cepat bersama-sama semua pihak. Siapa yang duluan, memberi solusi, silahkan. Jangan dikedepankan tersinggung. Kalau mau tersinggung, atuh saya paling awal kali ya. Jujur itu hebat,” pungkasnya. (*)
Redaksi