Berita

Sekda Cilegon Minta OPD Terus Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik

163
Sekda Cilegon Maman Mauludin
Sekretaris Daerah Kota Cilegon Maman Mauludin saat membuka Sosialisasi Pemantauan dan Evaluasi Kinerja Penyelenggara Pelayanan Publik di Lingkungan Pemkot Cilegon

JURNALBANTEN.CO.ID, CILEGON – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Cilegon, Maman Mauludin minta seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang ada di Lingkungan Pemkot Cilegon untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan publik.

Hal itu disampaikan Maman saat membuka Sosialisasi Pemantauan dan Evaluasi Kinerja Penyelenggara Pelayanan Publik (PEKPPP) bersama jajaran OPD di Lingkungan Pemkot Cilegon yang digelar di Aula Diskominfo, Kamis, (8/6/2023).

Maman menuturkan, melalui sosialisasi tersebut, OPD dapat mengkonsultasikan persoalan pelayanan publik kepada pihak atau lembaga yang kompeten. Sehingga ke depan dapat meningkatkan kualitas pelayanan publik.

“Adanya sosialisasi ini kita jadikan kesempatan untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik dan mengkonsultasikan kepada pihak atau lembaga yang berkompeten dalam hal pelayanan publik,” katanya.

Maman menyampaikan, Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi (MENPANRB) Nomor 29 tahun 2022 tentang PEKPPP merupakan dasar hukum dalam upaya pengukuran sistematis pada unit kerja pelayanan publik dalam jangka waktu tertentu guna memperoleh nilai indeks pelayanan publik.

“Pemerintah Kota Cilegon mendapatkan nilai 77,73 untuk penilaian kepatuhan pelayanan publik tahun 2021 dengan predikat kepatuhan Sedang. Sementara itu, hasil pemantauan dan evaluasi kinerja penyelenggaraan pelayanan publik tahun 2022 mendapatkan nilai 4,22 dan masuk dalam Predikat Sangat Baik atas penilaian DPMPTSP dan DKCS,” ujarnya.

Untuk itu, Maman meminta kepada seluruh Kepala OPD untuk melakukan evaluasi dalam rangka meningkatkan pelayanan publik.

“Kami berharap bagi Kepala Perangkat Daerah perlu melakukan evaluasi secara mandiri terhadap 6 aspek pelayanan publik, yaitu aspek kebijakan pelayanan publik, aspek profesionalisme SDM, aspek sarana dan prasaranan pelayanan publik, aspek sistem informasi pelayanan publik, aspek konsultasi dan pengaduan serta aspek inovasi,” tuturnya.

Sementara itu, Kepala Bagian (Kabag) Organisasi Sekretariat Daerah Kota Cilegon, Ardiansyah menyampaikan, sosialisasi tersebut dilaksanakan sebagai upaya untuk meningkatkan kepatuhan dan kualitas pelayanan publik.

“Tujuan diselenggarakannya sosialisasi ini adalah untuk meningkatkan kepatuhan terhadap standar pelayanan bagi penyelenggara pelayanan publik serta untuk mewujudkan pelayanan publik yang prima di Kota Cilegon pada tahun 2024,” pungkasnya. (*)

Redaksi

Berita

JURNALBANTEN.CO.ID, CILEGON – Ketua DPRD Kota Cilegon Rizki Khairul Ichwan membuka kegiatan Festival Gema Takbir yang diselenggarakan oleh GP Ansor di Masjid Agung Kota Cilegon, Minggu, 30 Maret 2025, malam.

Festival Gema Takbir yang memperebutkan piala bergilir Ketua DPRD Kota Cilegon tersebut diikuti oleh 8 peserta yang merupakan perwakilan dari setiap kecamatan yang ada di Kota Cilegon.

Ketua DPRD Kota Cilegon Rizki Khairul Ichwan berharap kegiatan keagamaan seperti Festival Gema Takbir tersebut bukan hanya sekedar seremonial.

Berita

JURNALBANTEN.CO.ID, CILEGON – Ketua DPRD Cilegon Rizki Khairul Ichwan dampingi Menteri Perhubungan atau Menhub RI Dudy Purwaghandi dan Gubernur Banten Andra Soni, untuk memonitoring arus mudik lebaran di Pelabuhan Ciwandan, Sabtu, 29 Maret 2025 dini hari.

Dalam monitoring arus mudik di Pelabuhan Ciwandan tersebut, Ketua DPRD Cilegon Rizki Khairul Ichwan yang mendampingi Menhub Dudy Purwaghandi dan Gubernur Banten Andra Soni untuk meninjau serta menyapa pemudik yang menggunakan sepeda motor yang akan menyeberang ke pulau Sumatera.

Berita

JURNALBANTEN.CO.ID, CILEGON – Partai Golkar Cilegon gelar acara silaturahmi dan buka puasa bersama yang dirangkai dengan kegiatan santunan kepada puluhan anak yatim yang berada di lingkungan sekitar Kantor DPD Golkar, Senin, 24 Maret 2025.

Pada silaturahmi dan buka puasa bersama kader di bulan suci Ramadhan tersebut, Golkar sebagai partai pemenang pemilu di Kota Cilegon itu juga turut mengundang Wali Kota Robinsar yang juga merupakan kader partai berlambang pohon beringin.

Berita

JURNALBANTEN.CO.ID, CILEGON – Wali Kota Cilegon, Robinsar berpesan kepada Pengurus Ikatan Pencak Silat Indonesia atau IPSI Kota Cilegon dan seluruh Peguron untuk menyatukan visi dan misi dalam rangka memajukan prestasi dan seni budaya pencak silat di Kota Cilegon menuju Cilegon Juare.

Wali Kota Cilegon Robinsar menyampaikan pesan untuk menyatukan visi misi menuju Cilegon Juare tersebut dalam pertemuan bersama Pengurus IPSI Kota Cilegon dan Peguron Pencak Silat yang diadakan di Rumah Dinas Wali Kota, Kamis 13 Maret 2025 malam.

Berita

JURNALBANTEN.CO.ID, CILEGON – Wali Kota Cilegon, Robinsar, meminta kepada pihak ketiga yang belum dibayar pekerjaannya pada 2024 lalu, untuk waspada terhadap oknum dan praktik pemerasan.

Robinsar meminta kepada pihak ketiga yang belum dibayar agar selalu waspada terhadap oknum dan praktik pemerasan dengan iming-iming akan segera mencairkan tagihannya.

Exit mobile version