Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Example floating
Example floating
Berita

Bingung Tentukan Jurusan Kuliah, Begini Saran Rektor Universitas Mangku Wiyata

677
×

Bingung Tentukan Jurusan Kuliah, Begini Saran Rektor Universitas Mangku Wiyata

Sebarkan artikel ini
Ratu Amalia Hayani
Rektor Universitas Mangku Wiyata, Ratu Amalia Hayani

JURNALBANTEN.CO.ID, CILEGON – “Jurusan kuliah apa yah yang mau saya ambil?” Mungkin sebagian besar dari kita terutama siswa yang baru saja menyelesaikan sekolah di tingkat SMA dan juga orang tuanya memikirkan hal itu dibenaknya.

Memikirkan jurusan kuliah atau program studi apa yang harus kita ambil, kadang kala memunculkan kegalauan tersendiri, terlebih saat kita baru saja menyelesaikan pendidikan di tingkat SMA dan orang tua yang memiliki anak yang akan masuk perguruan tinggi.

Example 300x600

Sebagian dari kita mungkin ada yang sama sekali belum mengetahui apa saja ragam pilihan jurusan kuliah atau program studi yang ada. Sebagian lagi sudah memiliki beberapa pilihan jurusan kuliah, namun sedang bingung menentukan jurusan apa yang harus diambil. Dan ada pula yang galau ketika harus menentukan antara jurusan kuliah pilihan orang tua dan pilihan sendiri.

Rektor Universitas Mangku Wiyata, Ratu Amalia Hayani menyampaikan, kegalauan saat menentukan program studi maupun kampus mana yang harus dimasuki pada jenjang perguruan tinggi merupakan hal biasa bagi sebagian orang.

Akan tetapi, menurut Ratu Amalia Hayani, hal tersebut juga harus segera diputuskan dengan pilihan yang tepat demi meraih cita-cita dan masa depan yang lebih baik.

“Karena pendidikan itu merupakan hal yang sangat penting, jadi harus tepat dan sesuai dengan minat serta kompetensi (kecenderungan bakat) kita. Kemudian juga tergantung dari minat anaknya, karena kalau kuliah dipaksakan itu akan sulit. Kalau tidak minat, kalau kemudian dipaksakan, khawatir dipertengahan perkuliahan dia pindah, itu malah akhirnya yang tidak bagus,” kata Ratu Amalia Hayani, Selasa (13/6/2023).

BACA  Dihadapan Ribuan Masyarakat di Kampanye Akbar, Ratu Ati: Golkar Tidak Pernah Hanya Janji, Golkar Selalu Memberikan Bukti Yang Terbaik

Menurut Ratu Amalia Hayani yang juga dosen di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) itu, memilih jurusan kuliah yang tepat amatlah penting sebagai modal dasar saat nanti memasuki dunia kerja.

“Jangan sampai nanti yang penting dia kuliah, lulus sarjana saja, karena kalau lulus sarjana saja sekarang sudah banyak. Justru harusnya dia memilih jurusan kuliah atau program studi yang punya peluang, yang memang pada saat nanti dia selesai kuliah, dia sudah punya kompetensi dan keahlian yang itu nanti menjadi modal dasarnya untuk masuk ke dunia kerja,” tuturnya.

Rektor Universitas Mangku Wiyata itu juga mengatakan, peran orang tua dalam menentukan pilihan jurusan kuliah juga salah satu faktor yang penting bagi masa depan anak.

“Selain minat, sebetulnya bisa dibentuk juga, atau bisa diarahkan. Karena, anak itu engga semuanya sudah punya pilihan, kadang kebawa teman. Karena temannya masuk fakultas atau jurusan A dia ikut, atau bisa juga karena dia melihat peluang yang penting perguruan tinggi negeri, jurusan apa saja saya masuk,” ujarnya.

Untuk itu, Ratu Amalia Hayani menyampaikan, orang tua harus dapat memahami dan mengetahui terkait peluang kerja yang ada saat ini.

“Disini harus ada peran orang tua untuk mengarahkan anaknya, untuk mengarahkan ini. Jadi, sebagai orang tua, kita juga harus paham juga dengan dunia kerja, yang nanti setelah anak kita lulus, peluang itu ada atau tidak,” ucap Rektor Universitas Mangku Wiyata yang telah menyandang gelar Doktor (S3) Pendidikan itu.

BACA  Penurunan Harga Beras di Pasar Keranggot Cilegon Menyambut Musim Panen

Namun demikian, Ratu Amalia Hayani menyarankan agar orang tua tidak memaksakan kehendaknya terhadap anak dalam memutuskan pilihan jurusan kuliah yang diminati.

“Didiklah anak sesuai dengan perkembangan dan zamannya, jadi memang harus sesuai dengan kompetensi dan minat anaknya. Jadi, orang tua itu harus tahu juga kompetensi dan minat anaknya, ikuti perkembangan anaknya. Tidak bisa sekarang itu untuk memaksakan anak itu untuk masuk ke jurusan mana atau tempat kuliahnya dimana, jadi harus tahu kompetensinya apa dan minatnya apa. Dan kalau ingin membentuk anak, itu tidak bisa instan, jadi memang harus diarahkan dari awal dan membutuhkan proses, itu bisa,” tuturnya.

Ratu Amalia Hayani juga mengatakan, saat ini di Universitas Mangku Wiyata yang dipimpinnya yang berlokasi di Kota Cilegon, ada beberapa program studi yang dapat dipilih bagi mereka yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi.

Diantaranya yakni program studi Teknik Sipil, Teknik Mesin, Teknik Informatika, Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD), Pendidikan Jasmani (Penjas) untuk S1 dan program studi Farmasi untuk D3.

“Jadi bagi yang berminat atau punya keinginan untuk mengambil program studi yang tepat di Universitas Mangku Wiyata juga silahkan, disini kami ada Teknik, Pendidikan dan Farmasi,” pungkasnya. (*)

Redaksi

Example 300250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Festival Gema Takbir
Berita

JURNALBANTEN.CO.ID, CILEGON – Ketua DPRD Kota Cilegon Rizki Khairul Ichwan membuka kegiatan Festival Gema Takbir yang diselenggarakan oleh GP Ansor di Masjid Agung Kota Cilegon, Minggu, 30 Maret 2025, malam.

Festival Gema Takbir yang memperebutkan piala bergilir Ketua DPRD Kota Cilegon tersebut diikuti oleh 8 peserta yang merupakan perwakilan dari setiap kecamatan yang ada di Kota Cilegon.

Ketua DPRD Kota Cilegon Rizki Khairul Ichwan berharap kegiatan keagamaan seperti Festival Gema Takbir tersebut bukan hanya sekedar seremonial.

Ketua DPRD Cilegon Rizki Khairul Ichwan
Berita

JURNALBANTEN.CO.ID, CILEGON – Ketua DPRD Cilegon Rizki Khairul Ichwan dampingi Menteri Perhubungan atau Menhub RI Dudy Purwaghandi dan Gubernur Banten Andra Soni, untuk memonitoring arus mudik lebaran di Pelabuhan Ciwandan, Sabtu, 29 Maret 2025 dini hari.

Dalam monitoring arus mudik di Pelabuhan Ciwandan tersebut, Ketua DPRD Cilegon Rizki Khairul Ichwan yang mendampingi Menhub Dudy Purwaghandi dan Gubernur Banten Andra Soni untuk meninjau serta menyapa pemudik yang menggunakan sepeda motor yang akan menyeberang ke pulau Sumatera.

Ketua DPD Golkar Cilegon
Berita

JURNALBANTEN.CO.ID, CILEGON – Partai Golkar Cilegon gelar acara silaturahmi dan buka puasa bersama yang dirangkai dengan kegiatan santunan kepada puluhan anak yatim yang berada di lingkungan sekitar Kantor DPD Golkar, Senin, 24 Maret 2025.

Pada silaturahmi dan buka puasa bersama kader di bulan suci Ramadhan tersebut, Golkar sebagai partai pemenang pemilu di Kota Cilegon itu juga turut mengundang Wali Kota Robinsar yang juga merupakan kader partai berlambang pohon beringin.

Wali Kota Cilegon Robinsar dan IPSI Cilegon
Berita

JURNALBANTEN.CO.ID, CILEGON – Wali Kota Cilegon, Robinsar berpesan kepada Pengurus Ikatan Pencak Silat Indonesia atau IPSI Kota Cilegon dan seluruh Peguron untuk menyatukan visi dan misi dalam rangka memajukan prestasi dan seni budaya pencak silat di Kota Cilegon menuju Cilegon Juare.

Wali Kota Cilegon Robinsar menyampaikan pesan untuk menyatukan visi misi menuju Cilegon Juare tersebut dalam pertemuan bersama Pengurus IPSI Kota Cilegon dan Peguron Pencak Silat yang diadakan di Rumah Dinas Wali Kota, Kamis 13 Maret 2025 malam.

Wali Kota Cilegon Robinsar
Berita

JURNALBANTEN.CO.ID, CILEGON – Wali Kota Cilegon, Robinsar, meminta kepada pihak ketiga yang belum dibayar pekerjaannya pada 2024 lalu, untuk waspada terhadap oknum dan praktik pemerasan.

Robinsar meminta kepada pihak ketiga yang belum dibayar agar selalu waspada terhadap oknum dan praktik pemerasan dengan iming-iming akan segera mencairkan tagihannya.